Cegah Covid-19, RW 02 Semanan Disemprot Disinfektan

oleh -
Img 20200401 103938

NASIONALNEWS.ID, JAKARTA – Guna mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19) Tiga Pilar Kelurahan Semanan melakukan penyemprotan di wilayah RW 02 Kelurahan Semanan, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Rabu (1/4/2020)

Ketua RW 02 Didin Amindra mengatakan, kegiatan kali ini melakukan penyemprotan disinfektan di semua wilayah RW 02 untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona (Covid- 19).

“Hari ini tepat tanggal 1 April kita bersama tiga pilar Semanan melakukan penyemprotan disinfektan ke setiap wilayah RW 02 agar tidak ada penyebaran virus Corona di wilayah,” kata Didin

Didin juga menjelaskan, sejauh ini untuk warga RW 02 sendiri Alhamdulillah belum ada warga yang terindikasi virus Corona.

“Sejauh warga kita masih aman, untuk itu kita lakukan penyemprotan sebulan 3 kali agar tidak ada penyebaran virus Corona,” ujarnya.

Mengenai melock down wilayah RW 02 Didin membenarkan akan melakukan penutupan wilayah mulai tanggal 3 April guna mengantisipasi penyebaran virus Corona.

“Kita akan menutup akses wilayah sementara dan cuma ada satu akses yang kita buka untuk warga RW 02 beraktivitas sehari-hari,” jelasnya.

Didin menambahkan untuk mengantisipasi warga lain masuk ke RW 02 dirinya nanti akan melakukan pengecekan sesuai KTP dan apabila ada keperluan yang sangat penting, pihaknya akan komunikasi ke RT yang ditujuh.

“Jika ada warga lain akan berkunjung ke wilayah RW 02 dengan keperluan yang sangat penting, maka kita akan memanggil ketua RT nya,” tambahnya.

Dirinya juga menghimbau kepada warganya agar mengurangi aktivitas yang tidak penting, karena virus Corona sangat membayahkan.

“Jika ada keperluan yang tidak penting lebih baik warga tetap di rumah, sayangi keluarga kita, taati peraturan pemerintah sampai darurat corona selesai,” pungkasnya. (BB)

No More Posts Available.

No more pages to load.