Ketua LS2LP: Keterlaluan, Wilayah Kerap Banjir, Pejabat Asik Liburan ke Bali

oleh -
Img 20200225 093748

NASIONALNEWS.ID, JAKARTA – Wilayah Pemerintah Kota Jakarta Barat paling banyak terendam banjir, Namun Pejabatnya kenapa asik liburan ke Bali. “Sungguh Keterlaluan”. Hal tersebut diungkapkan ketua Lembaga Studi Sosial Lingkungan dan Perkotaan (LS2LP) Badar Subur di ruang kerjanya, Taman Palem, Cengkareng, Selasa (25/2/2020).

“Padahal berdasarkan data BPBD DKI Jakarta pada tanggal 21 Februari terdapat 9 Kelurahan yang terendam banjir, sedangkan tanggal 23 banjir masih mengenangi 4 Kelurahan, ini benar-benar keterlaluan,” kata Badar.

Badar juga menerangkan, pelisiran mereka itu jelas dan bukan hoax karena jelas di spanduk itu bertuliskan ‘PMI GOES TO BALI” dan disitu tertulis tanggal 21-23 Februari 2020.

“Tanggal 21 Jakarta Barat masih ada beberapa Kelurahan yang terendam banjir, ko pejabatnya asik di Bali,” jelasnya.

Ia juga menyayangkan, para Pejabat Pemkot Jakbar yang dirasa tak punya hati, dan tidak patut di contoh bagi seluruh staf di Pemkot Jakbar.

“Saya kira ini perbuatan yang menyakitkan bagi warga korban banjir,” ujarnya.

Badar mengganggap, kalau jalan-jalan memang hak mereka, tetapi apakah pantas para pejabat berbondong bondong pelisiran. Apalagi di wilayahnya masih kebanjiran, sementara Gubernur DKI Jakarta Anis Bawasdan memerintahkan jajarannya membantu warga.

“Ini berati pernyataan Gubernur tak di anggap oleh para Pejabat yang malah Pelsiran,” ungkapnya.

Badar sendiri juga mendengar kepergian para Pejabat Pelsiran ke Bali di Koordinir oleh Asisten Pemerintahan Pemkot Jakbar Yunus, dan diwajibkan setoran sejumlah uang.

“Itu kita dengar dari salah satu peserta pelisiran,” pungkasnya. (BB)

No More Posts Available.

No more pages to load.