Pangdam II/Swj Pimpin Upacara Ziarah Rombongan di TMP Ksatria Ksetra Siguntang

oleh -
oleh
img 20211214 wa0041

NASIONALNEWS.ID PALEMBANG – Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD, HUT ke-76 Kodam II/Sriwijaya dan HUT ke-60 Korp Wanita Angkatan Darat (KOWAD), Kodam II/Swj menggelar upacara ziarah rombongan, di Taman Makam Pahlawan (TMP) Ksatria Ksetra Siguntang Jalan Jenderal Sudirman KM. 3,5 Palembang, Selasa (14/12/2021).

Upacara ziarah rombongan ini, dipimpin langsung oleh Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi.

Upacara ziarah rombongan yang dilaksanakan tepat pada pukul 08.00 WIB ini, diikuti oleh para Perwira, Bintara, Tamtama, Korp Wanita Angkatan Darat (Kowad), Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan para Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) jajaran Pengurus Daerah II Sriwijaya wilayah Garnizun Palembang yang tersusun dalam pasukan upacara.

Terlihat juga beberapa pejabat Kodam II/Swj, antara lain, Kasdam II/Swj Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko S.E M.B.A, Irdam II/Swj, Kapoksahli Pangdam II/Swj, Danrem 044/Gapo, para Asisten Kasdam II/Swj dan para Dan/Kabalakdam II/Swj wilayah Garnizun Palembang.

img 20211214 wa0042

Upacara ziarah rombongan yang berlangsung dengan tertib dan khidmat itu, diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan oleh segenap peserta upacara yang dipimpin langsung oleh Pangdam II/Swj selaku Pimpinan rombongan.

Selanjutnya, untuk mengenang jasa dan pengorbanan para pahlawan dilaksanakan Mengheningkan Cipta dan peletakan karangan bunga pada Tugu Makam Pahlawan.

Upacara ziarah rombongan, diakhiri dengan penaburan bunga tabur di pusara para pahlawan kusuma bangsa, yang dilakukan oleh pimpinan rombongan dan diikuti para peserta upacara, selanjutnya pengisian dan penandatangan buku tamu oleh pimpinan rombongan. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.