Pemudik dengan Sadar Lakukan Screening di Puskesmas Wanareja 1

oleh -
Img 20200326 110138

NASIONALNEWS.ID, CILACAP – Warga Kecamatan Wanareja dari beberapa Desa yang mudik melakukan screening di Puskesmas Wanareja 1 untuk memastikan kondisi kesehatannya dalam keadaan baik.

Kepala Puskesmas Wanareja 1, dr. Teguh Wibowo menjelaskan, untuk pemudik asal Bandung, Jakarta dan sekitarnya yang kembali ke Kecamatan Wanareja sekitar 400 orang lebih yang melakukan cek Scrrening di Puskesmas.

 20200326 144652

“Sampai dengan pukul 11.30 WIB hari ini  jumlah warga yang melakukan screening sebanyak kurang lebih 400 orang, dan scrrening masih berlangsung,” jelas Teguh kepada Nasional News, Kamis (26/3/2020).

Teguh menekankan, untuk para pemudik dari luar kota yang masuk ke Wanareja harus bisa mengisolasi diri, dengan tidak keluar rumah selama 14 hari kedepan, tegasnya.

Img 20200326 Wa0016

Pihak Puskesmas Wanareja 1 untuk memaksimalkan sterilisasi kepada pengunjung, sekarang sudah dibuat bilik sterilisasi atau desinfektan personal, yang digunakan sebagai tempat penyemprotan desinfektan kepada seluruh pengunjung Puskesmas.

Kegiatan screening di Puskesmas Wanareja 1 juga dikawal anggota Polsek Wanareja, Aiptu Asep Nurhidayat dan Eko Daryoto Babinsa Koramil Wanareja.(Juna)

No More Posts Available.

No more pages to load.