Selama Bulan Puasa, Polsek Kalideres Berbagi Takjil

oleh -
img 20210503 225951
Jajaran Perwira Pengawas, Bhabinkamtibmas juga Unit Patroli Sabhara membagikan takjil di Jalan Daan Mogot pada Minggu (3/5/2021)

NASIONALNEWS.ID, JAKARTA – Polsek Kalideres Polres Metro Jakarta Barat menggelar buka bersama dan membagikan takjil berupa nasi kotak kepada pengguna jalan dan tukang ojek di Jalan Daan Mogot, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Senin (3/5/2021).

Berbagi takjil tersebut dilaksanakan secara rutinitas, dari mulai menjelang buka puasa dan menjelang sahur yang dilakukan Perwira Pengawas (Pawas), Bhabinkamtibmas, Unit Patroli Sabhara Polsek Kalideres.

Kapolsek Kalideres Kompol Slamet Riyadi mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Ramadhan Barokah serta berbagi sesama umat di bulan suci Ramadhan.

“Kegiatan ini kita laksanakan setiap hari, menjelang buka puasa dan menjelang sahur,” kata Kapolsek Kompol Slamet Riyadi.

Kapolsek juga menjelaskan, berbagi takjil tersebut dilaksanakan secara rutin selama bulan Ramadhan. Disamping itu pula untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Kegiatan ini terus kami lakukan untuk menciptakan situasi yang dan kondusif,” pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.