Jelang PSBB, Polisi Bubarkan Kerumunan Warga

oleh -
oleh
Kampung Melayu Barat
Foto Ilustrasi

NASIONALNEWS.ID, TANGERANG – Dalam rangka persiapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Kabupaten Tangerang, Polisi membubarkan kerumunan di acara kematian warga keturunan. Kejadian itu saat Polsek Teluknaga patroli rutin sosialisasi pencegahan penyebaran Covid-19 dan pemberlakuan social distancing atau larangan berkerumun.

Kanit Reskrim Polsek Teluknaga, Deden Hary mengatakan, pihaknya mendapat laporan adanya kerumunan orang dalam acara kematian warga keturunan yang tidak mengindahkan anjuran pemerintah physical distancing.

“Patroli ini kan sering kita lakukan untuk membubarkan kerumunan, kemudian kami mendapat laporan adanya kerumunan orang di rumah duka warga keturunan,” ujar Deden kepada Nasional News melalui telepon selularnya, Kamis (16/4/2020).

Menurutnya, ketika sampai di rumah duka ada warga yang berkumpul, akhirnya membubarkan diri setelah diberi arahan pencegahan penularan Covid-19 dan anjuran pemerintah social distancing.

“Setelah diberi pengertian atas bahaya virus Corona dan sekaligus sosialisasi pencegahan penyebaran Covid-19, akhirnya warga membubarkan diri,” tutup Kanit Reskrim Polsek Teluknaga.

Sementara Kepala Desa Kampung Melayu Barat, Subur saat dihubungi lewat telepon seluler mengatakan, bahwa kegiatan tradisi berkumpul dalam prosesi kematian warga keturunan, sudah biasa dilakukan dan sulit untuk dihilangkan.

“Warga keturunan sudah biasa berkumpul bersama, bila ada yang meninggal, itu tradisi tidak mungkin bisa hilang,” tandasnya. (Yuyu)

No More Posts Available.

No more pages to load.