Cegah Varian Baru Covid-19, Saumun: Masyarakat dan Media Punya Peran Penting

oleh -
img 20220126 wa0039

NASIONALNEWS.ID, JAKARTA – Camat Kebon Jeruk, Jakarta Barat, H. Saumun menanggapi serius, terkait virus varian baru covid Omicron. Menurutnya, cara pencegahan yang paling efektif tak lepas peran serta masyarakat dan media.

 

“Secara komplek virus varian baru covid Omicron ini kita bisa mencegah dengan kedisiplinan masyarakat, paling tidak ini meminimallsir penularan serta penyebarannya,“ kata H.Saumun saat dikonfirmasi wartawan di ruang kerjanya, Selasa (25/1/22).

 

Camat Kebun Jeruk juga menegaskan, guna mendorong pemulihan ekonomi akibat Covid 19, semua pihak harus mematuhi  program dari pemerintah pusat maupun daerah. Masyarakat kadang paranoid dengan berita-berita tentang orang yang terpapar covid 19.

 

“Jika memang ada warga yang terpapar varian baru omicron yang sedang dalam isolasi mandiri, jangan berinteraksi dengan keluarga dan orang lain. Karena kekebalan tubuh (herd immunity) kita berbeda,” ungkapnya.

 

(Budi Beler)

No More Posts Available.

No more pages to load.