Tekan Laju Covid-19, Bhabinkamtibmas Duri Kosambi Lakukan Tracing ke Warga

oleh -
img 20210628 095113

NASIONALNEWS.ID, JAKARTA – Untuk menekan laju penyebaran Covid-19 di wilayahnya, Bhabinkamtibmas Kelurahan Duri Kosambi Bripka Achmad Haris melakukan tracing atau pelacakan kontak erat dari pasien yang dinyatakan positif Covid-19.

Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas melakukan testing atau pemeriksaan Swab antigen ke setiap keluarga atau orang yang terkontak langsung dengan pasien yang dinyatakan positif Covid-19.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Duri Kosambi Bripka Achmad Haris mengatakan, pihaknya melakukan test swab antigen terhadap warga yang pernah kontak erat dengan keluarga yang dinyatakan positif.

“Swab Antigen ini adalah kelanjutan dari bagian 3 T, kepada warga yang pernah kontak erat dengan pasien Covid yang dinyatakan positif, untuk memastikan kembali apakah yang bersangkutan terpapar atau tidak,” jelas Haris saat ditemui di Posko PPKM Mikro Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (27/6/2021).

Haris juga menjelaskan, kegiatan yang ia lakukan tersebut, sebagai bentuk bangian pelacakan Trecer dan Testing untuk memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19.

“Ada empat warga yang contak langsung dengan pasien Covid-19 dan Alhamdulillah hasilnya non reaktif,” ujarnya.

Haris juga menghimbau kepada warga tetap mematuhi protokol kesehatan, agar wabah ini tidak melaju dengan cepat.

“Kalau mau sehat, tetap patuhi protokol kesehatan, keluar rumah harus tetap menggunakan masker, ditempat manapun harus mencuci tangan dan selalu menjaga jarak, sayangi keluarga agar tidak terpapar Covid-19,” tutupnya.

(Budi Beler)

No More Posts Available.

No more pages to load.