Terjatuh dari Kostan di Kalideres Jakarta Barat, Mahasiswa Meninggal Dunia

oleh -
img 20240227 wa0030

NASIONALNEWS.ID, JAKARTA – Seorang mahasiswa School Of Tehcnopreneur Nusantara yang diketahui bernama fredrik Puhiri (26) ditemukan meninggal diduga akibat terjatuh di sebuah kost kostan di lantai 4 ruko Jalan Utan Jati blok 98, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Selasa (27/2/2024).

Kanit Reskrim Polsek Kalideres Akp Aep Haryaman saat dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan orang yang meninggal akibat terjatuh dari kost kostan

“Ya benar korban meninggal diduga akibat terjatuh dari Pilar kost kostan yang di tempatinya,” ujar Akp Aep Haryaman saat dikonfirmasi, Selasa (27/2/2024).

Aep menjelaskan bahwa pihaknya menerima informasi pada Selasa, 27/2/2024 sekira pukul 04. 00 WIB terkait adanya seorang yang terjatuh dari sebuah kost kostan

Setelah meluncur ke lokasi ternyata benar seorang yang diketahui bernama fredrik puhiri (26) ditemukan sudah dalam kondisi meninggal akibat diduga terjatuh

“Korban diketahui meninggal akibat diduga terjatuh dari sebuah kostan yang ditempatinya, dari informasi yang kami peroleh bahwa korban memang sudah sering diingatkan oleh teman-temannya untuk tidak sering tidur di pilar namun tidak dihiraukan oleh korban,” kata Aep

Kini jenazah korban dibawa ke RS Polri Keramat Jati guna dilakukan proses pemeriksaan lebih lanjut.

No More Posts Available.

No more pages to load.