DPC AMPD Kabupaten Tangerang Gelar Vaksinasi

oleh -
oleh
img 20210919 wa0023

NASIONALNEWS.ID, KABUPATEN TANGERANG – Dewan Pimpinan Cabang Angkatan Muda Penggerak Demokrat Kabupaten Tangerang (DPC AMPD) menggelar vaksinasi di Perum Bumi Pasar Kemis Indah, Desa Pasar Kemis, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Minggu (19/9/2021).

Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua Umum AMPD, Zulfikar Hamonangan, Wakil Ketua Umum AMPD, Eis, Ketua DPD AMPD, Marsin, Ketua DPC Kabupaten Tangerang, Budi Marwanto beserta pengurus, Ketua DPC AMPD Kota Tangerang, Sudin Gaang, Sekretaris AMPD Kota Tangerang, Jamaludin, Kades Pasar Kemis, Al Haetomi, Kepala Puskesmas Pasar Kemis, Dr. Salwa, Binamas Desa Pasar Kemis, Bripka Aji Solehudin, Babinsa Desa Pasar Kis, Serka Sabari, dan Ketua RW 06 Desa Pasar Kemis, Sukarman.

Ketua Umum AMPD, Zulfikar Hamonangan saat ditemui di lokasi mengatakan, kegiatan vaksinasi tersebut diselenggarakan dalam rangka bulan bakti Partai Demokrat. Selain itu juga, vaksinasi itu dalam rangka membantu pemerintah dalam percepatan penyebaran vaksin covid 19.

“Vaksinasi covid 19 yang diselenggarakan oleh DPC AMPD Kabupaten Tangerang ini sebanyak 500 dosis, tahap pertama. Sebelumnya, kegiatan ini juga diselenggarakan oleh DPC AMPD Kota Tangerang dengan dosis yang sama,” kata Ketum AMPD, Zulfikar yang juga sebagai anggota DPR RI Komisi VII.

img 20210919 wa0022Ditempat yang sama, Ketua DPC AMPD Kabupaten Tangerang, Budi Marwantho menjelaskan bahwa kegiatan vaksinasi bekerjasama oleh Pemerintah Kabupaten Tangerang, melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang.

“Kegiatan ini tentunya diselenggarakan dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Teknis pelaksanaannya juga kita pikirkan agar tidak terjadi kerumunan,” terangnya.

Budi menjelaskan, target vaksinasi yang digelar siang ini sebanyak 500 peserta. Meski terbilang cukup banyak, target tersebut dapat tercapai.

“Antusias masyarakat dalam mengikuti vaksinasi yang digelar oleh AMPD Kabupaten Tangerang sangat tinggi, sehingga lima ratus dosis vaksis telah habis disuntikan ke para peserta,” jelasnya.

Lanjut Budi, dirinya menghimbau masyarakat agar terus mematuhi protokol kesehatan meski telah mendapatkan vaksin covid 19.

“Meskipun sudah divaksin, kita harus tetap menjaga kesehatan dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah. Mari senantiasa kita sama-sama berdoa, semoga pandemi ini segera berlalu,” pungkasnya.

(ngga)

No More Posts Available.

No more pages to load.