Sambut Hari Sumpah Pemuda, Karang Taruna Jatiwaringin Berbagi Rezeki Buat Anak Yatim

oleh -
img 20241027 180340
Foto peran psitif Karang Taruna Jatiwaringin usai berbagi rizki atau menyantuni anak yatim. dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda 2024.

NASIONALNEWS.ID, KABUPATEN TANGERANG – Dalam menyambut Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober, Karang Taruna Jatiwaringin menggelar santunan kepada anak yatim piatu. Selain memperingati sumpah pemuda, juga memperingati hari ulang tahun Karang Taruna.

Kegiatan santunan tersebut dilaksanakan di lapangan Bola Jati Tanah Luhur Desa Jatiwaringin Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang pada Minggu 27 Oktober 2024.

Ketua Karang Taruna Desa Jatiwaringin yang biasa disapa Kang Ucen, sangat mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan mulia yang dilaksanakan oleh Pemuda Storia Jati Raya dalam memberikan santunan anak yatim piatu. Menurutnya, kegiatan positif ini harus dipertahankan ke depannya.

“Saya selaku ketua karang taruna sangat mengapresiasi karena kegiatan ini sangat lah positif, sehingga hari ini bersama pemuda karang taruna bisa ikut memberikan sumbangan untuk santunan kepada anak yatim,” ujar Kang Ucen.

Lebih lanjut kata Ucen berharap, kegiatan tersebut bisa terus dilaksanakan setiap tahun.

“Dan semoga kegiatan ini menjadi agenda kami di setiap tahunnya. Sekarang ini, meski belum seberapa, dan tentu belum bisa menjangkau seluruhnya insya Allah kedepan kita akan melakukan kegiatan sosial secara bertahap,” ungkapnya.

Kang Ucen juga berharap pemuda bisa berperan aktif untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang positif dan berharap para pemuda selalu diberikan kesehatan sehingga bisa ikut berperan Positif di setiap kegiatan masyarakat, dan semoga selalu tetap kompak dan solid khususnya bagi pemuda Jatiwaringin.

“Semoga santunan ini bisa bermanfaat dan berkah untuk kita semua, tak lupa kami juga mengucapkan banyak terima kasih untuk semua pihak dan para Sponsor. Paling utama kepada CV Yuda Putra Master Blok yang telah berpartisipasi dan membantu hingga terlaksananya kegiatan santunan ini,” kata kang Ucen.

Dalam memperingati Ulang Tahun Karang Taruna tidak hanya bisa berbagi terhadap anak yatim, namun di isi dengan acara musik Rege. Yang bertujuan menjalin rasa silaturahmi khususnya kepada para pemuda Jati Raya dan umumnya bagi pemuda dan pemudi di wilayah Kecamatan Mauk dan sekitarnya.

(Arip Rahman).

No More Posts Available.

No more pages to load.