Sambut HUT Bhayangkara, Polsek Kebon Jeruk Gelar Vaksinasi Booster

oleh -
img 20220616 wa0088
Kapolsek Kebon Jeruk Kompol Slamet Riyadi yang didampingi Kanit Binmas Polsek Kebon Jeruk AKP Suharmanto saat memonitoring kegiatan vaksinsi booster, Kamis (16/6/2022)

NASIONALNEWS.ID, JAKARTA – Menyambut HUT Bhayangkara Polsek Kebon Jeruk melaksanakan kegiatan vaksinasi Booster di balai warga RW 05, Perumahan Sunrise Garden, Kelurahan Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (16/6/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Kebon Jeruk Kompol Slamet Riyadi didampingi Kanit Binmas AKP Suharmanto memonitoring kegiatan vaksinsi. booster.

Kapolsek Kebon Jeruk Kompol Slamet Riyadi mengatakan, kegiatan vaksinasi Booster tersebut adalah kegiatan yang ke dua, dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke-76.

“Kita melaksanakan kegiatan vaksinasi hari yang kedua, untuk mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksin,” kata Kapolsek.

img 20220616 wa0091

Kapolsek juga menjelaskan, kegiatan vaksinsi booster pihaknya bekerja sama dengan Puskesmas Kecamatan Kebon Jeruk.

“Untuk vaksin yang kita gunakan adalah jenis Astrazeneca dan Prizer,” jelasnya.

Kapolsek Kebon Jeruk berharap, dengan adanya kegiatan vaksinsi tahap 3, warga masyarakat Kebon Jeruk bisa sehat dan bebas dari Covid-19.

“Kami akan terus melaksanakan vaksin Booster untuk masyarakat dalam pencapaian vaksinasi Booster,” tuturnya.

(Budi Beler)

No More Posts Available.

No more pages to load.