NASIONALNEWS.id, JAKARTA – Wali Kota Administrasi Jakarta Barat, Iin Mutmainah, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke proyek galian yang berlokasi di depan Taman Pandawa, Kelurahan Kamal, Kecamatan Kalideres, Senin (19/1/2026). Sidak dilakukan menyusul keluhan warga RW 02 Kamal terkait genangan air dan banjir yang kerap terjadi saat hujan akibat aktivitas proyek tersebut.
Dalam peninjauan di lapangan, Iin Mutmainah menemukan sejumlah persoalan, mulai dari sisa material galian yang dibiarkan tidak tertata hingga pemasangan pipa yang dinilai tidak sesuai ketentuan teknis. Kondisi ini menyebabkan aliran air tersendat menuju saluran utama dan berpotensi menimbulkan genangan di permukiman warga sekitar.
Atas temuan tersebut, Wali Kota memberikan teguran tegas kepada pengawas dan pekerja proyek. Ia meminta pihak pelaksana segera melakukan pembenahan dan memastikan sistem drainase berfungsi dengan baik agar tidak merugikan masyarakat.
“Pembangunan memang penting, tetapi tidak boleh mengorbankan keselamatan dan kenyamanan warga. Material harus segera dirapikan, saluran air dibuka, dan seluruh pekerjaan wajib mengikuti ketentuan teknis,” tegas Iin Mutmainah di lokasi.
Ia juga menginstruksikan jajaran terkait untuk meningkatkan pengawasan terhadap pelaksanaan proyek agar berjalan sesuai aturan dan tidak menimbulkan dampak lingkungan yang merugikan warga.
“Kami tidak ingin pembangunan justru menimbulkan persoalan baru seperti banjir. Pemerintah hadir untuk memastikan masyarakat tetap aman dan nyaman,” ujarnya.
Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat memastikan akan terus melakukan evaluasi dan pemantauan terhadap proyek tersebut hingga permasalahan drainase terselesaikan dan potensi banjir di wilayah Kamal dapat ditangani secara optimal.






