Dihantam Angin Puting Beliung Rumah Cepi Tak Kunjung Dirapihkan Hanya Dijanjikan

oleh -
img 20220821 wa0089

NASIONALNEWS.ID, PULAU SERIBU – Rumah rusak parah dihantam puting beliung empat bulan lalu. Warga RT 07 RW 04 Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Pulau Seribu Utara, Kabupaten Kepulauan Seribu, Mat Cepi mengeluhkan tidak adanya bantuan dari pemerintah daerah dan hanya dijanjikan rumahnya yang hancur akan diperbaiki.

“Empat bulan yang lalu, pas puasa satu hari rumah saya dan warga lainya dihantam angin puting beliung. Rumah saya paling parah,” kata Cepi saat dikonfirmasi NasionalNews.id, Minggu (21/8/2022).

Cepi menjelaskan, terkait bantuan dari pemerintah belum mendapatkan, dirinya baru mendapatkan bantuan dari partai berlambang pohon beringin dan Kapolres Kepulauan Seribu.

“Saya baru mendapatkan bantuan dari partai Golkar 25 balok kayu, dari Kapolres Rp 500.000 buat jajan. Untuk dari pemerintah daerah sendiri belum ada,” jelasnya.

Sebelumnya, Mat Cepi hanya dijanjikan, perbaikan rumahnya tinggal terima kunci.

“Tadinya dijanjikan sama pak RT, pokoknya terima kunci, namun sampai saat ini belum dirapikan. Nggak tau sampai kapan kita harus disuruh bersabar,” ungkapnya.

Lebih lanjut Cepi juga menyampaikan, untuk bantuan dari pemerintah, baik dari Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Pulau Seribu Utara dan Sudin Sosial belum ada sama sekali.

“Jangankan bantuan, lurah camat nggak pernah datang melihat keadaan rumah saya,” jelasnya.

Dirinya berharap kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Seribu Provinsi DKI Jakarta bisa membantu dirinya dan keluarga agar rumah tersebut bisa dihuni kembali dan terpaksa mengontrak rumah.

“Saya berharap dari Bupati Kepulauan Seribu bisa membantu untuk meringankan beban saya, karena semenjak rumah saya dihantam angin puting beliung, kami sudah 4 bulan mengontrak rumah sebesar per bulannya 500 ribu dan ini membuat saya dan keluarga terbebani,” keluhnya.

Sementara Lurah Pulau Kelapa, Muslim menjelaskan, bahwa sebelumnya, dirinya dengan lurah lama pak Irfan sudah mendata semuanya untuk laporan ke Bazanas dan Partai Golkar juga ke Polres Kepulauan Seribu.

“Kelanjutannya dari kelurahan sendiri sudah melaporkan ke pemerintah kabupaten yang saat itu di Tinjau Langsung ke Baznas,” ujar Muslim saat dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp.

Lurah Pulau Kelapa berjanji akan menanyakan ke bagian sosial dan Kesra

“Coba nanti saya tanyakan dengan bagian sosial, kasie Kesra,” jelasnya. (Budi Beler)

No More Posts Available.

No more pages to load.