Beredar di Medsos, SMPN 1 Lamongan Pungut Biaya Puluhan Juta

oleh -
img 20230801 wa0000
Gedung SMP Negeri 1 Lamongan di Jalan Ki Sarmidi Mangun Sarkoro No.18, Jetis, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur

NASIONALNEWS.ID, LAMONGAN – Telah beredar di media sosial (Medsos) surat pernyataan kesediaan menyumbang dana kegiatan sekolah dana investasi sekolah SMP Negeri 1 Lamongan Tahun 2023/2024.

Berikut isi surat pernyataan yang beredar di media sosial:

Dalam rangka mendukung kegiatan sekolah dan menunjang kebutuhan sarana dan prasarana SMP Negeri 1 Lamongan, maka kami orang tua/wali murid dari :

1. Nama siswa :
2. Kelas : VII ..
3. Nama Orang Tua :
4. Pekerjaan Orang Tua :
5. Alamat :
6. No. HP :

Menyatakan sanggup memberi sumbangan :

a. Dana Kegiatan Sekolah sebesar : Rp 200.000,-/bulan,
b. Dana Investasi Sekolah sebesar :
1. Rp. 3.000.000,
2. Rp. 3.500.000,
3. Rp. 4.000.000,
5. Rp.

• Kami bayar secara kontan dalam satu bulan.
• Kami angsur selama …………….bulan jangka waktu satu tahun pelajaran.

(Mohon dilingkari salah satu sesuai kesanggupan memberikan sumbangan)

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sadar tanpa ada paksaan dari manapun.

Lamongan, Juli 2023 Orang Tua/Wali Murid.

Dengan adanya surat dugaan pungutan biaya yang sudah ditentukan oleh pihak SMPN 1 Lamongan dan untuk memastikan kebenarannya,  Nasionalnews.id melakukan konfirmasi ke pihak sekolah melalui Humas SMPN 1 Lamongan Abdul, dalam kesempatan tersebut ia menyampaikan, perihal adanya edaran surat pernyataan kesediaan menyumbang dana kegiatan sekolah dan investasi sekolah SMP Negeri 1 Lamongan, menurutnya itu adalah wewenang komite.

“Kalau itu wewenang komite dan komite tidak ada unsur dari sekolah. Itu terdiri dari tokoh masyarakat dan wali murid sini, itu udah disepakati oleh komite, untuk ketua komite nya mas (H) semua prihal edaran surat tersebut itu dari komite dan dari pihak sekolah tidak dilibatkan, mungkin di sekolah SMP Negeri 1 Lamongan ini ada yang perlu ditingkatkan kualitas sekolah seperti perbaikan fisik, dan untuk lebih jelasnya, bisa ditanyakan ke ketua komite, biar lebih pas, dan semua terbuka dan transparan,” cetus Abdul selaku Humas SMP Negeri 1 Lamongan ke Nasionalnews.id pada hari Senin (31/7/2023).

(Sholichan)

No More Posts Available.

No more pages to load.