Perkumpulan Petani P3-TGAI Tirta Margi di Lamongan Bangun Jaringan Irigasi

oleh -
img 20230622 wa0038

NASIONALNEWS.ID, LAMONGAN – Perkumpulan petani melaksanakan kegiatan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) untuk  peningkatan atau pembangunan jaringan irigasi di Desa Bulumargi, Kecamatan Babat, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

Kepala Desa Kades Bulumargi Ismail SM, menjelaskan, P3-TGAI Tirta Margi dilaksanakan untuk mendukung kedaulatan pangan nasional sebagai perwujudan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor strategis ekonomi melalui pemberdayaan masyarakat petani dalam perbaikan jaringan irigasi reliabilitas jaringan irigasi dan peningkatan jaringan irigasi secara partisipatif di wilayah Desa Bulumargi.

“Pelaksanaan pembangunan saluran irigasi di persawahan tersebut menjadi prioritas, karena sebagai kebutuhan dasar dalam rangka peningkatan perekonomian di sektor pertanian atas nama pemerintah Desa Bulumargi. Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada kementerian PUPR BBWS Bengawan Solo Jawa Timur,” tutur Ismail ke Nasionalnews.id Kamis (22/6/2023)

Sholichan/Nifta

No More Posts Available.

No more pages to load.