KPU DKI Jakarta Ajak Partai Politik Bahas Pilkada Putaran Kedua

oleh -
img 20240721 wa0230
Acara Focus Discussion Grup digelar antara KPU DKI Jakarta dan beberapa peserta partai politik di Jakarta.

Nasionalnews.id, Jakarta – Menjelang pelaksanaan Pilkada serentak pada 27 November 2024 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta menggelar Focus Group Discussion (FGD) dengan menggandeng peserta dari kalangan partai politik, Jumat,(19/7) lalu di Jakarta.

Tujuannya untuk mendapatkan masukkan dalam penyusunan materi muatan keputusan KPU Provinsi DKI Jakarta tentang tahapan Pilkada,

Hal itu tertuang dalam Peraturan KPU (PKPU) Nomor 2 Tahun 2024 Tentang Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024..

Dalam keterangan pers KPU DKI yang dikirim ke media pada Sabtu (20/7) lalu, Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta Wahyu Dinata menyampaikan tentang kolaborasi yang terjadi antara KPU DKI Jakarta dengan peserta Pemilu. Wahyu menginginkan kerjasama tersebut tidak berhenti pada Pemilu lalu saja. Sebagai orang nomer satu di lembaga KPU DKI Jakarta, Ia berharap melalui kegiatan FDG ini dapat memberikan masukkan yang konstruktif sebagai bahan evaluasi pilkada September 2024 mendatang.

Pada kesempatan yang sama, ketua Divisi Hukum KPU Provinsi DKI Jakarta Irwan Supriadi Rambe pun berharap kegiatan FGD ini akan mendapatkan rumusan strategis terkait dengan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur putaran kedua.

Sebagai informasi, saat ini KPU Provinsi DKI Jakarta tengah mempersiapkan kemungkinan pemilihan kepala daerah DKI Jakarta 2024 digelar dua putaran. Penerapan tersebut masih sesuai dengan Undang-Undang (UU) Nomor 2 Tahun 2024 tentang daerah khusus Jakarta tepatnya pasal 10.

Dalam aturan tersebut, pemenang Pilkada DKI Jakarta harus memperoleh setidaknya 50 persen ditambah satu suara. Jika tidak, maka akan diadakan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur putaran kedua.

Di acara FGD ini juga para peserta dilibatkan pada sesi penyampaian pendapat dan masukan dari seluruh perwakilan Partai Politik. Semua saran dan ide-ide dari para peserta diskusi langsung direspon oleh para Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta seperti Dody Wijaya, Astri Megatari, Fahmi Zikrillah dan Muhammad Tarmizi.
—————– Abie Mujib

No More Posts Available.

No more pages to load.