Tekan Polusi Udara, Polres Tangerang Selatan dan DLH Pemkot Tangsel Gelar Uji Emisi Gratis

oleh -

NASIONALNEWS.ID KOTA TANGERANG SELATAN – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang Selatan bekerja sama dengan Dinas Perhubungan (DISHUB) dan Polres Tangsel menggelar operasi uji emisi Gratis untuk kendaraan roda empat  jenis bensin dan solar yang dilaksanakan di ex-Giant Bintaro, Kota Tangerang Selatan, Rabu, (30/8/2023).

Uji emisi gratis ini adalah yang kedua di kota Tangerang Selatan, untuk menekan angka polusi udara di daerah tersebut, yang sebelumnya  sudah dilaksanakan di jalan Pahlawan Seribu yang juga dihadiri dan dibuka langsung Walikota Tangerang Selatan Benyamin Drs. H. Benyamin Davnie,

Kegiatan uji emisi ini dimulai dari pagi hari pukul 08.00 WIB hingga pukul 13.00 WIB. Masyarakat begitu antusias mengikuti uji emisi gratis ini. Hal ini terlihat dari panjangnya antrian hingga ke jalan boulevard Bintaro.

Kepala Operasional Satlantas Polres Tangerang Selatan, Iptu Hery Sulistiono yang juga  turut hadir untuk mengamankan pelaksanaan uji emisi gratis mengatakan, dirinya besama kanit, sejak kemarin 30 Agustus 2023  turut mengawal untuk kelancaran operasi uji emisi ini yang dimulai dilaksanakan di Jalan Pahlawan seribu. Ia juga sangat berterima kasih kepada masyarakat yang begitu antusias yang rela antri untuk ikut uji emisi gratis.

Sementara Petugas dari DLH Kota Tangsel yang diwakili Laily Khoirilla, selaku JF Pedal Muda mengatakan dengan adanya uji emisi ini diharapkan bisa menekan polusi udara di Kota Tangerang Selatan yang sudah begitu parah. Ia menegaskan polusi udara di Kota Tangsel memang disebabkan oleh padatnya kendaraan baik itu roda empat maupun roda dua. Menurutnya Kota Tangsel kebanyakan adalah pemukiman dan tidak ada industry, namun demikian kata dia tidak menutup kemungkinan juga polusi udara berasal dari wilayah Kota Jakarta, Kota Tangerang, karena  dua wilayah ini adalah wilayah yang terdekat.

Sementara itu Salah satu peserta uji emisi, Purwo yang juga warga Kota Tangerang selatan mengahrapkan uji emisi ini terus dilaksanakan secara gratis, untuk menguji setiap kendaraan agar terkontrol untuk menekan polusi udara di Kota Tangsel agar lebih baik lagi. Menurutnya dengan adanya pasilitas gratis dari pemerintah diharapkan masyarakat akan menyempatkan diri membawa kendarannya untuk di uji emisi. (Adek S.)

Simak videonya, jangan lupa Like Share Komen dan Subscribe ya

No More Posts Available.

No more pages to load.